Selasa, 04 Oktober 2016

Genjot Minat Belanja Online, Shopee Gelar Shopee 10.10 Mobile Shopping Day


PT Bestprofit Futures Medan

- Untuk meningkatkan minat masyarakat akan berbelanja onlineShopee mengadakan Shopee 10.10. Dengan mengusung tema Mobile Shopping Day, program tersebut dimulai hari ini hingga 10 Oktober 2016 nanti. Rainal Lu, Regional Managing Director Shopee berharap tanggal 10 Oktober menjadi sebuah pencapaian penting berbelanja online melalui perangkat mobile.
Konsumen dapat mengikuti berbagai aktivitas untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik, sampai potongan diskon dan beragam item dengan harga yang bersahabat.

“Kami ingin menjadi saksi adanya proses perubahan perilaku masyarakat dalam berbelanja kebutuhan agar menjadi lebih efektif dan efisien. Program Mobile Shopping Day ini merupakan bentuk nyata dukungan kami atas perubahan tersebut. Transaksi bisa dilakukan di mana pun, kapan pun,” ungkap Rainal.
Saat ditanya mengenai target program, Rainal mengatakan pihaknya tidak memiliki target yang spesifik. “Kami tidak menetapkan target tertentu. Kami hanya ingin memberikan pengalaman dalam berbelanja,” katanya.
Lebih lanjut, saat ini terdapat 50.000 penjual yang bergabung dalam program Shopee 10.10 dan akan terus mengalami peningkatan seiring dengan berjalannya program hingga tanggal 10 nanti.

Untuk mendukung berjalannya program, Shopee bekerja sama dengan Bank Mandiri untuk memberikan penawaran potongan harga, serta JNE untuk membantu pengiriman. Masih memberikan layanan serupa di program sebelumnya, di Shopee 10.10 tersedia layanan gratis ongkos kirim untuk konsumen.
Selain itu, Shopee juga akan memberikan penawaran spesial dari beberapa mitra seperti AirAsia Indonesia, Garuda Indonesia dan Pegipegi.com. Tidak hanya itu, beberapa tokoh ternama juga akan bergabung untuk memeriahkan program ini.

Menyederhanakan aplikasi

Sebelumnya, Shopee telah menerima pendanaan dari Garena pada Maret lalu. Dengan suntikan dana tersebut, Rainal mengungkapkan pihaknya akan terus meningkatkan kualitas produk, servis, dan sejumlah fitur. Ia juga mengatakan ingin membuat aplikasi yang lebih sederhana agar bisa kian mudah digunakan.
Saat ini, terdapat dua puluh juta pengunduh secara global. Sedangkan di Indonesia sendiri, terdapat sekitar lima juta pengguna yang telah mengunduh aplikasi ini.
Sebagai salah satu pasar terbesar Shopee, Indonesia berhasil memberikan kontribusi sebesar 40 persen dari total bisnis dengan rata-rata 250.000 pemesanan setiap harinya. Ke depannya, Rainal menargetkan pertumbuhan 30 persen per bulan.
Shopee bukan satu-satunya e-commerce yang memberikan layanan gratis ongkos kirim. Beberapa e-commerce lainnya, seperti Blibli dan Lazada juga melakukan pendekatan serupa. Dengan membidik UMKM, Shopee memiliki daya tarik bagi penjual yang memanfaatkan media sosial sebagai saluran penjualan. PT Bestprofit Futures Medan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar